Selasa, 23 Agustus 2011

panganan lebaran



Niat hati si pengen belajar bikin kue khas lebaran yang sering saya jumpai ketika ujung (silaturahim) ke rumah2 keluarga besar saat lebaran, tapi karena banyak hal akhirnya dipending deh hiks. Pertama alat-alat membuat kue belum memadai, belum punya oven kompor dan mixer, kedua dah dapat banyak kiriman kue, baik dari parsel kantor ayah, dari ibu, dan teman, so sudah lebih dari cukup untuk menjamu kalau2 ada yang singgah.

Sebenarnya kalau soal alat sih gak jadi penghalang kan bisa tuh bikin kue yang sederhana as kue seledri, biji ketapang, peyek kacang dan kacang bawang, apalagi sebelumnya juga dah pernah bikin jadi sepertinya bisa dikerjakan. Tapi waktunya mepet dan ternyata kami gak jadi lebaran di jogja sesuai rencana, jadinya lebaran di muntilan tempat uyutnya lil attar. Alhamdulillah keluarga juga kumpul di Muntilan jadi gak perlu rempong mudik jauh-jauh secara banyak bener uba rampe yang mesti dibawa karena dah ci anak manis.

Oya panganan lebaran yang biasa kita jumpai saat lebaran terbagi menjadi dua, modern dan tradisional. Modern biasanya cukup beli aja di supermarket atau pasar yang menjual lengkap seperti kue kastangel, nastar keju, nastar nanas, putri salju, biskuit, wafer, astor dan banyak lagi. Sementara yang ala tradisional dan biasanya banyak yang buat sendiri terdiri dari peyek kacang, kacang bawang, kue seledri, biji ketapang, enting2 jahe, untok2 cacing, gulali jeklek, semprong, onde2 mini, dan masih beragam lagi jenisnya.

Nah, yang bikin saya paling suka dari lebaran ya momen ujung, dimana saya bisa mencicipi aneka panganan tradsional yang disajikan di rumah2 keluarga besar, biasanya masing-masing rumah punya makanan khas masing2 dan punya favorit masing2. Gak cuma panganan kecil kering ada juga panganan basah kaya, jadah, jenang, krasikan, tape ketan, ager2. manisan kolang-kaling. Makan besarnya juga gak ketinggalan lho, mulai dari mangut lele, opor ayam/mentog, mujair, pecel dan lain2 pokoknya semua ngangeni.

Last saya mau sediikt berbagi resep panganan kue seledri dan biji ketapang nih, silahkan mneyimak.

Kue Seledri
Bahan-bahan:
1 sdm daun seledri/peterseli, cincang halus
2 sdt garam
1 butir telur ayam
180 ml santan
300 g tepung terigu
75 g tepung kanji
3 siung bawang putih, parut halus
minyak goreng

Cara membuat:
- Aduk tepung terigu, kanji, bawang putih, garam dan daun seledri hingga rata.
- Masukkan telur, aduk sambil tuangi santan hingga rata. Uleni hingga kalis.
- Gilas tipis adonan. Potong-potong sesuai selera.
- Goreng dalam minyak panas dan banyak hingga kering.
- Angkat dan tiriskan.
Untuk kurang lebih 350 gram.

Kue Biji Ketapang
Bahan-bahan :
1 kg terigu
½ kg gula pasir
2 btr telur
¼ mentega (dikurangi)
1 sachet Vanili
½ btr kelapa diparut, sebaiknya disangrai terlebih dahulu atau boleh menggunakan air santannya saja secukupnya

Cara Membuat :
- Campur telur, gula dan vanili hingga larut (harus larut semua karena kalau tidak larut akan terjadi gumpalan-gumpalan gula ketika digoreng)
- Masukkan mentega, kelapa parut
- Setelah itu masukkan terigu hingga menjadi adonan yang siap diuleni.
- Bentuk sesuai selera.
- Digoreng dech hingga matang

1 komentar: