Selasa, 12 Juni 2012

Romansa Hijau ala Gathering HHBF wil Yogyakarta ke-5


Sebuah judul di atas menggambarkan betapa sugesti warna memiliki arti spesial bagi pemakainya. Tepat sekali jika kami memilihi logo resmi HHBF sebagai dress code Gathering bulan ini (Juni). Sejak lama warna hijau selalu dipersepsikan dengan warna alam yang menyegarkan, membangkitkan energi dan juga mampu memberi efek menenangkan, menyejukkan, menyeimbangkan emosi.

Pun dengan hadirnya logo resmi ini, kami menyimpan ektase yang begitu besar agar kami, khususnya member yang berada di wilayah Yogyakarta serasa diberikan energi berlebih untuk tetap dan komit berhomemade untuk buah hati dan juga dalam keluarga kami.

Ada banyak member, ada banyak cerita. Jumlah member di wilayah Yogyakarta dan sekitarnya makin bertambah hingga detik ini melebihi angka 50. Jumlah itu yang berhasil kami ketahui dari setiap share info gathering di HHBF. Meski setiap bulan tak bisa hadir semua atau tak selalu hadir. Bukan semata kuantitas memang, tapi harapannya acara gathering ini bisa memberikan banyak manfaat bagi membernya.

Setelah sharing berpanjang lebar, kami memutuskan adakan family gathering untuk agenda bulan Juni. Bukan tanpa alasan, lebih karena kami ingin menghadirkan suasana keakraban yang melibatkan semua anggota keluarga. Alhamdulillah bisa terlaksana, yang hadir tak hanya ibu dan anak tapi juga ayah dan ada juga nenek yang datang. Nilai menyentuh lainnya adalah acara ini bisa menjadi family time bagi member yang selama ini tinggal berjauhan dengan pasangan (baca: suami).

Bisa dibayangkan betapa riuh rendahnya para member yang mendatangi rumah Mba Linda sebagai Nyonya rumah. Para ibu dan ayah bagi tugas, ada yang menguleg bawang, mengiris bumbu, merajang dan memotong sayuran, mengukus sayuran,mengupas buah, menggoreng bumbu, memepes ikan, menggoreng dan membakar ikan dan ada juga yang urun buat sambal dari rumah. Banyak dari kami yang sebelumnya hanya dipertemukan di dunia nyata, namun seperti miracle ketika di dunia nyata kami serasa sudah bertemu lama.

Selama acara berlangsung, member yang datang bisa sharing seputar homemade food. Terkhusus bagi member yang tinggal hitungan minggu atau bulan lagi mengenalkan makanan pada bayi mereka. Bisa juga tukeran resep potluck yang dianjurkan untuk dibawa saat gathering tiap bulan. Potluck ini merupakan makanan/camilan andalan di keluarga member masing-masing. Pertemuan darat ini membuat kami lebih hangat meski di awal sempat banyak yang malu-malu :)

Last but not least. Jangan lupa ya gathering bulan depan: Kita Baking bareng with master baking dari Yogyakarta (Mbak Asri dan Mbak Nita) ^^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar